Perekonomian Kerajaan Majapahit.

Avatar subhan

Menurut buku Kebesaran Majapahit Sebagai Sumber Inspirasi untuk Meraih Keberhasilan karya Agus Boyot, Kerajaan Majapahit didirikan pada tahun 1293 dan kemudian mengalami kejatuhan pada tahun 1478 Masehi.

Majapahit berdiri atas inisiatif Raden Wijaya, setelah berhasil mengalahkan Kertanegara, raja terakhir Kerajaan Singhasari.

Setelah mendirikan kerajaan tersebut, Raden Wijaya naik tahta sebagai raja pertama Majapahit dengan gelar Kertarajasa Jayawardhana.

Diduga bahwa Kerajaan Majapahit berlokasi di Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur.

Hal ini berdasarkan penemuan jejak fondasi bangunan, gapura, struktur candi, serta reruntuhan tiang-tiang rumah yang telah ditemukan di daerah tersebut.

Berbagai Kehidupan Ekonomi Kerajaan Majapahit

Ekonomi Kerajaan Majapahit terkenal lebih menonjol dibandingkan dengan kerajaan-kerajaan di Nusantara yang ada di zamanya.

Berikut ini berbagai aspek dalam kehidupan ekonomi Kerajaan Majapahit:

1. Menjalin Kerjasama Perdagangan dengan Kerajaan Tetangga

Majapahit membangun hubungan dagang yang erat dengan kerajaan tetangga seperti Champa di sekitar Kamboja dan Vietnam.

Ini memperkaya perdagangan mereka dengan barang-barang seperti rempah-rempah, logam, dan tekstil.

2. Penaklukan Kerajaan Kecil di Pulau Jawa

Penaklukan berbagai kerajaan kecil di Pulau Jawa memperluas wilayah Majapahit, yang berdampak positif pada pengendalian sumber daya alam dan kegiatan perdagangan di daerah-daerah tersebut.

3. Bergantung pada Sektor Pertanian

Sektor pertanian menjadi tulang punggung ekonomi Majapahit. Sistem irigasi yang canggih pada zamanya, serta pengetahuan agraris yang maju membantu pertumbuhan hasil panen yang melimpah, terutama padi dan palawija.

4. Mendirikan berbagai Pasar dan Pelabuhan

Majapahit mendirikan pasar-pasar yang ramai dan pelabuhan-pelabuhan yang strategis.

Ini memfasilitasi pertukaran barang dagangan antar daerah dan memperkuat posisi mereka dalam perdagangan internasional. Kehidupan ekonomi Kerajaan Majapahit yang kokoh telah menjadi pondasi kuat bagi kerajaan ini selama ratusan tahun.

Keterampilan mereka dalam membangun dan memelihara ekonomi yang kuat tetap menjadi inspirasi dalam sejarah peradaban Indonesia.

Tagged in :

Avatar subhan